Entri yang Diunggulkan

Jangan Merapikan Tempat Tidur Sebelum Meninggallkan Kamar Hotel

Apa yang biasanya Anda lakukan sebelum check out dari kamar hotel? Selain memastikan tidak ada barang yang tertinggal, tamu hotel yang baik ...

Minggu, 22 Desember 2013

Pesona Pulau Tidung

Wisata Pulau Tidung yang terkenal dengan jembatan cinta ini memiliki pesona tersendiri sebagai salah satu tujuan wisata. 
Pulau yang terletak di Kepulauan Seribu Selatan bagian barat ini  merupakan bagian dari Jakarta dan terdiri dari dua pulau, yakni Tidung Besar dan Tidung Kecil. Untuk mencapainya, kita harus melakukan penyebrangan melalui Pelabuhan Muara Angke atau Marina Ancol. Dari Muara Angke, kapal berangkat setiap pagi pukul 07.00 WIB. Waktu tempuhnya sekitar 2-3 jam dengan kapal fery biasa atau kapal cepat dan 1-1,5 jam dari Marina Ancol dengan speedboat. Di sepanjang jalan, pulau-pulau akan menjadi pemandangan yang menarik, termasuk rombongan burung-burung yang mencari ikan di laut.
Pulau Tidung diperkirakan hanya selebar 400 meter dengan panjang sekitar 5 km. Pulau ini dikelilingi pantai dangkal yang bergradasi putih karena ditumbuhi karang dan di penuhi ikan hias pantai.
Pantai di sini tergolong aman karena tidak berombak besar. Gugusan karang yang mengelilingi pantai mampu menahan ombak dari laut lepas sehingga cukup aman untuk olahraga dan permainan air, seperti banana boat, jet ski maupun kano. Ada juga penyewaan snorkeling dan diving di sana.  Jangkauan diving di Pulau Tidung ini cukup luas, seperti DPL, area di sekitar tidung  kecil, dan beberapa area lagi untuk diving.
Lautnya yang jernih berhiaskan batu karang yang berwarna-warni membuat pulau ini menjadi tujuan utama para pencinta snorkeling. Kita juga bisa ber snorkeling di area jembatan cinta.
Dengan vegetasi yang masih asli, Pulau Tidung ini menawarkan berbagai keindahan yang patut di nikmati. . Selain dapat melihat indahnya pemandangan, kita juga dapat melihat hutan mangrove. Nuansa alam begitu terasa di Pulau Tidung berkat banyaknya pepohonan layaknya hutan namun tetap tertata rapi.
Di pulau ini dapat di temui perkampungan penduduk yang ramah dan beberapa warung yang menyediakan makanan dan minuman ringan. Jalan setapak yang panjang akan melewati fasilitas umum, seperti kantor Polisi, sekolah setingkat SMU, kumpulan warung, Puskesmas dan kantor kelurahan yang tertata apik dan rapi, menuju ke jembatan panjang yang menghubungkan Pulau Tidung Besar dengan Pulau Tidung Kecil.
Di awal jembatan penghubung ini (orang sering menyebutnya jembatan cinta), jembatan melengkung cukup tinggi untuk melalui cekungan laut yang agak dalam.
Melalui Jembatan Cinta, kita dapat melihat pemandangan laut yang sangat indah dengan terumbu karang warna-warni serta ikan yang menari di permukaan air laut.
Jika memutuskan untuk menginap, kita bisa menginap di homestay yang di kelola oleh masyarakat setempat atau penginapan yang menghadap ke laut. Dari penginapan ini, kita dapat menikmati pemandangan indah. menikmati angin laut dan birunya air laut serta bisa bermain di pantai sekitar penginapan tepi pantai tersebut
Berbagai macam kegiatan bisa kita lakukan di Pulau Tidung. Keindahan bawah laut dan terumbu karang yang indah akan membuat kita  lupa waktu. Kita bisa snorkeling, diving, memancing, mengunjungi tempat budidaya ikan kerapu, mengunjungi penangkaran penyu sisik dan ikan hiu di Pulau Pramuka dan kita bisa langsung menanam pohon mangrove atau bakau. Atau mengunjungi nusa keramba atau resto apung yang menyediakan jajanan kuliner langsung di Pulau Karya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

OXY Drinking Water