Entri yang Diunggulkan

Jangan Merapikan Tempat Tidur Sebelum Meninggallkan Kamar Hotel

Apa yang biasanya Anda lakukan sebelum check out dari kamar hotel? Selain memastikan tidak ada barang yang tertinggal, tamu hotel yang baik ...

Jumat, 08 April 2016

Keindahan Panorama dari Puncak Becici, Yogyakarta

Menuju Puncak Becici, kita memasuki kawasan desa Muntuk dengan keteduhan dan sejuknya udara perbukitan. Pemandangan lahan-lahan terasering yang kemudian berlanjut dengan deretan pohon-pohon pinus menemani perjalanan ke tempat tujuan hingga ke gapura selamat datang. Tak jauh dari gapura, terdapat beberapa gubuk sederhana, berderet rapi berdampingan. Di gubug-gubug itulah warfa setempat menjual minuman dan makanan ringan untuk para pengunjung kawasan wisata Puncak Pinus Becici.

Sesampai di ujung jalan bersemen, tempat kendaraan pengunjung diparkir, kita masih harus berjalan  melalui jalan setapak masuk ke dalam bagian hutan pinus yang lebih rapat. Hutan pinus yang dikenal sebagai daerah Hutan Sudimoro 1 atau Becici Asri ini masih merupakan bagian dari Hutan Lindung di bawah pengelolaan RPH Mangunan. Becici Asri awalnya hanya dikelola sebagai hutan produksi penghasil getah pinus untuk bahan dasar terpentin dan gondorukem.

Hanya perlu waktu sekitar lima belas menit dari parkiran untuk mencapai puncak bukit Becici. Tak hanya barisan pohon-pohon pinus tinggi menjulang, ada juga bangku-bangku dari batang pinus, ayunan kayu, beberapa gazebo sederhana dan gardu-gardu pandang di sepanjang tepi jalan setapak. Terdapat pula area datar untuk bermain dan camping ground dengan jarak pohon pinus yang tak terlalu rapat.

Puncak Becici merupakan spot untuk menikmati saat-saat matahari terbenam karena bukit ini menghadap ke barat. Bentang sawah berlatar Merapi menjadi suguhan utama panorama di Puncak Becici. Pemandangan ini semakin jelas ketika dinikmati dari atas gardu pandang. Jika duduk lebih lama di atas gardu pandang hingga langit semakin gelap dan matahari mulai terbenam, kita akan menyaksikan panorama matahari diselimuti awan-awan lembut di batas cakrawala.

Rute menuju ke sana: dari kota Jogja - Jl, Imogiri Timur - Imogiri - pertigaan Imogiri ambil kiri ke arah makam Raja-raja Imogiri - pertigaan ke kanan ambil arah Mangunan - pertigaan Mangunan ke kiri, ambil arah hutan pinus - ikuti petunjuk arah ke Puncak Becici - Puncak Becici 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

OXY Drinking Water