Lokasi obyek wisata ini berada di lembah kecil yang cukup eksotis, semacam ceruk di anatar perkampungan, jalan dan ladang, tepatnya di Peternakan Lebah Rimba Raya Jl. Dr. Wahidin 8 Lawang, Kabupaten Malang, sekitar satu kilometer selatan pasar Lawang, di jalur jalan raya Surabaya - Malang. Begitu memasuki pintu gerbang, pengunjung langsung berada di jalan berbatu yang menurun tajam, menghadap ke lembah yang di tumbuhi beraneka jenis tanaman. Di bagian tengah lembah yang mendatar, terdapat beberpa bangunan kecil dan kotak-kotak lebah yang terlindung di antara pepohonan. Sebagian kotak lebah lainnya diletakkan berderet di pinggir jalan setapak.
Agro tawon merupakan peternakan lebah yang didirikan sekitar tahun 1970-an. Pada awalnya media yang digunakan untuk pengembangbiakan hanya 10 glodok yang terbuat dari balok kayu yang dilubangi. Sekarang sudah mencapai ratusan kotak rumah lebah dan mampu memproduksi bermacam-macam produk madu. Produk-produk madu tersebut berasal dari 4 komponen utama produk lebah yaitu: Madu, Bee Polen, Royal Jelly dan Propolis. Produksi madu ini sendiri berdasarkan musim bunga yaitu sekitar bulan Juni-November dan mengalami puncaknya pada bulan Agustus. Namun semuanya tergantung pada kondisi musim. Bila pada bulan-bulan tersebut cuaca tidak menentu misalnya terlalu banyak hujan atau kurang hujan maka produksi madu akan turun drastis dan potensi kerugian akan besar. Nah, di saat musim bunga raya, pengunjung bisa ikut panen madu dan mendapatkan madu yang fresh (langsung dari sarang lebah) yang bisa langsung dikonsumsi. Di tempat ini pula, pengunjung dapat mempelajari secara menyeluruh seluk beluk tentang lebah, mulai dari jenis-jenis lebah madu (Apis Mellifera, Apis Indica dan Apis Trigona) serta apa saja isi yang terdapat dalam sarang lebah di antaranya lebah ratu, pekerja, pejantan, madu, Bee Pollen, Royal Jelly, Propolis dan lain.lain. Keuntungan lain, dapat membeli berbagai produk lebah asli dengan harga yang wajar. Pengunjung juga dapat menikmati es madu, jus jambu-madu selain membeli berbagai produk yang dihasilkan lebah. Dan bagi mereka yang berminat melakukan apitherapy (pengobatan dengan sengat lebah atau dengan produk hasil lebah berkombinasi akupunktur) pun bisa dilakukan di sini. Pengunjung bisa bertanya pula seputar berbagai masalah kesehatan, terutama yang berhubungan dengan saraf seperti sakit kepala, migrain, vertigo dan sebagainya. Atau bisa juga mengenai berbagai penyakit seperti maag, alergi, asam urat, kolesterol dan lain-lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar