Pulau Sangiang Banten, adalah pulau yang ada ditengah-tengah laut Selat Sunda – Cilegon – Banten. Tak jauh dari perairan di pesisir kecamatan Anyer. Obyek wisata ini terbilang belum banyak diketahui sehingga masih asri. Secara administratif masuk dalam kecamatan Anyer. Bisa ditempuh menggunakan jalur laut. Dari Serang Anda harus menuju Pelabuhan Paku, Anyer, yang merupakan pelabuhan yang biasanya membuka rute pariwisata ke pulau Sangiang. dan akan tiba di Dermaga Tembuyung. Dari Serang menuju kecamatan Anyer dapat ditempuh dalam jarak 34 km atau kurang dari 1 jam sedangkan dari Pelabuhan Paku menuju Dermaga Tembuyung membutuhkan waktu hingga 1 jam perjalanan.
Biasanya areal sekitar dermaga akan menjadi basecamp untuk mendirikan tenda dan persiapan lainnya, karena dari dermaga ini akan tak begitu jauh jika ingin menelusuri titik penyelaman bawah laut yang menjadi tempat terbaik menyelam di pulau ini. Terdapat konservasi alam di laut sekitar Pulau Sangiang, berupa konservasi terumbu karang. Terumbu karang dengan ikan hias yang memiliki corak tersendiri menjadi daya tarik bagi wisatawan. Jika Anda hobi memancing, ada banyak ikan kuniran berukuran besar-besar dan ikan kuwe gerong atau giant trevally yang bisa Anda dapatkan di sana. Dan ada hotspot khusus tempat mancing ikan kuwe gerong dan ikan tengiri. Namun tak hanya itu saja pilihan wisata untuk para pengunjung. Terdapat beberapa lokasi yang menarik untuk disinggahi, beberapa diantaranya seperti peninggalan sejarah yang dapat di temukan dari sisa perang dunia kedua, berupa senjata meriam dan reruntuhan bangunan, peninggalan ini merupakan sisa pulau pertahanan Jepang.
Suasana pantai bisa Anda temukan di pulau ini. Pantai Pasir Panjang yang berada di sisi utara pulau dan berpasir putih serta dihiasi oleh tumbuhan bakau yang dapat ditemukan di sepanjang pantai. Lokasi ini juga merupakan salah satu tempat terbaik mendirikan tenda bagi para wisatawan yang datang. Obyek wisata selanjutnya merupakan menara pandang, tempat yang biasanya digunakan untuk memantau kapal kapal yang berlalu lalang oleh penjaga pulau atau tetara nasional indonesia (TNI). Pemandangan laut lepas serta lebatnya sisi hutan pulau Sangiang menjadi suguhan utama.
Di sisi lain pulau terdapat tebing yang curam di mana terdapat gua tempat bersarang ratusan kelelawar. Di laut di sekitar gua, Anda akan melihat pemandangan segerombolan hiu yang akan dengan setia menunggu kelelawar jatuh untuk menjadi santapannya. Untuk melihat sunset, Anda bisa menuju Pantai Batu Mandi Utara. Di sini Anda bisa menikmati indahnya sunset sekaligus mendirikan tenda untuk menikmati malam.
Kegiatan Wisata Alam yang dapat dilakukan di pulau ini adalah
- Wisata Alam (lintas alam, mendaki gunung, memotret, bersepeda, berkemah dan menikmati panorama alam pantai yang landai maupun pantai yang curam). Lokasi obyek wisata alam ini terletak di bagian barat, barat laut dan bagian selatan pulau serta sepanjang pantai Batu Mandi dan sekitar Gunung Gede.
- Wisata Bahari (scuba diving, snorkling, menikmati keindahan terumbu karang di taman laut dengan glass bottom boat, memancing dan mungkin cocok bagi wisatawan manca negara untuk santai berjemur di pantai berpasir). Kegiatan scuba diving dapat dilakukan di sekitar perairan Tanjung Raden, sedangkan di Legon Waru dapat dilakukan wisata menggunakan perahu.
- Wisata Budaya (menikmati/mengamati sisa-sisa perang dunia kedua, yaitu berupa benteng-benteng bekas pertahanan Jepang). Lokasi peninggalan sejarah ini letaknya di sekitar Pos TNI Angkatan laut. Wisata Ilmiah (pendidikan dan penelitian)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar